Pages

Defaul Route In EIGRP

Hi, sobat faqih semoga kita dalam lindungan Allah dan senantiasa mengikuti Alqur'an dan Sunnah. Pada kesempatan ini ane akan mencoba sharing tentang default route in EIGRP.
Default route merupakan sebuah rute yang dianggap cocok untuk semua destination IP address. Yang artinya dengan default route ketika destination IP address dari sebuah paket tidak di temukan dalam table routing, maka router akan menggunakan default route untuk memforward paket tersebut. Nah pada kesempatan hari ini, ane akan men default route pada protocol routing EIGRP, untuk yang belum paham apa itu EIGRP cek disini.

Berikut topologi nya



Dalam topologi di atas ane memakai default route ke arah ISP (dari IOU2 ke IOU3) dan static route dari ISP ke IP public (dari IOU3 ke IOU2) dan dari IOU1 ke IOU2 memakai protocol routing EIGRP. 
·         Advertise semua interface seperti topology

IOU1
====
router eigrp 100
network 10.0.0.0
network 1.0.0.0

IOU2
====
router eigrp 100
net 20.0.0.0
net 2.0.0.0
net 1.0.0.0

IOU3
====
router eigrp 100
net 2.0.0.0
exit

Dalam percobaan ini pada IOU3 int et0/1 dengan IP 30.1.1.1 dan semua IP loopback 13.0.0.0 dijadikan sebagai internet route. Dan int0/1 tidak akan ter advertise namun seharusnya dapat reachable via default route.

Tahapan selanjut nya configure default route di IOU2 (Heand Office) untuk men provide reachability ke internet (13.0.0.0 30.1.1.1)
Berikut command nya:

IOU2(config)#ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 2.2.2.2


Test ping dulu jangan lupa sob, dari IOU2 ke IOU3 untuk  memastikan default route sudah reachable belum.


Alhamdulillah sudah bisa.. :) setelah koneksi antara IOU2 dan IOU3 sudah establish (terhubung), sekarang bagaimana kita mencoba bagaimana agar dari IOU1 ke IOU3 bisa establish.
Buktikan dulu tes ping dari IOU1 ke IOU3

Hasilnya belum bias di ping :(

Ya iyalah ga bias soalnya belum di advertise default route nya.
Begini caranya sob dengan mengadvertise default route in EIGRP, ada dua metode yaitu:
·         Dengan menggunakan default network
·         Dengan redistribute static route ke EIGRP

Pada percobaan ini ane memakai redibute static route ke EIGRP untuk menggunakan default network belum bisa di ping :D, nanti ta update sob kalau sudah OK semuanya.
IOU2#conf t
IOU2(config)#router eigrp 100
IOU2(config)#redistribute static
Setelah config di IOU2, kita verify di IOU1 nya apakah defaultnya sudah ter advertise, lihat penampakan nya sob


Alhamdulillah ternyata sudah, dan sekarang coba test ping deh. Oke apa ngga yaaa..


Yappsss ternyata sudah OK, coba di traceroute dulu yuk sob



Oke, ane rasa dicukupkan dulu pembahasan kali ini.


Semoga bermanfaat !

adeirawan

"Live like a King, Die like a Legend"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar